-->

Tips Merawat Wajah Secara Alami dan Sehat Tanpa Harus Mahal

Wajah untuk wanita adalah salah satu bagian tubuh yang wajib sekali untuk dirawat tak ayal banyak sekali wanita yang rela merogoh koceknya hanya untuk sekedar merawat wajah, tapi ladies sekarang tak perlu khawatir, untuk merawat wajah tak perlu dengan perawatan yang mahal kok. Perawatan wajah secara alami dan sehat malah justru akan menimbulkan efek yang baik untuk wajah kamu lho, dibanding ladies harus melakukan treatment-treatment khusus yang belum kamu tahu, apakah baik atau tidak untuk kulit mu,  yang nantinya malah akan merusakan wajahmu di kemudian hari. So ladies ini lah beberapa tips dari banyak cara untuk membantumu dalam merawat wajahmu secara alami dan sehat juga yang terpenting adalah dengan buget yang sedikit. Selamat membaca, semoga bermanfaat.

https://newbanyakcara.blogspot.co.id/2017/11/tips-merawat-wajah-secara-alami-dan.html


1. Mencuci Tangan.

Ini penting sekali ya ladies, karna tanpa kita ketahui terkadang tangan kita sudah menyentuh ribuah kuman dan bakteri yang berbahaya. Jadi sebelum kamu ingin menyentuh wajahmu, ada baiknya kamu mencuci tanganmu terlebih dahulu ya ladies, agar wajahmu tetap  terjaga.

2.Membersihkan kulit wajah.

Membersihkan kulit wajah minimal sehari 2 kali saja itu sudah sangat membantu merawat wajahmu lho ladies, bahkan kulit wajahmu akan terlihat lebih cerah dan segar disetiap harinya, jangan sering-sering mencuci wajahmu ya, karna akan membuat wajahmu menjadi kering. Jadi bersihkan wajahmu cukup dengan dua kali sehari saja ya ladies.

3.Gunakan Pelembab dan Sunblock di Wajah.

Sebelum kamu menggunakan make up ada baiknya kamu menggunakan pelembabmu terlebih dahulu gunanya agar wajah mu tetap terlindungi dan terjaga dari make up yang akan kamu aplikasikan. Nah jika kegiatanmu berada diluar ruangan ada baiknya kamu juga mengoleskan sunblockmu terlebih dahulu ya ladies agar wajah mu tetap terlindungi dari paparan matahari.

4. Gunakan Masker Wajah.

Gunakan masker wajahmu minimal 2 kali seminggu ya ladies, masker sangat berfungsi lho untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang ada di wajah mu. Ladies pastikan kamu menggunakan masker yang alami ya seperti masker dari sari buah bengkoang. Yang sangat worth it untuk wajah.

5. Minum Air Putih.

Nah yang terakhir ladies perlu mengonsumsi air putih minimal 2 liter per hari, air putih sangat bermanfaat selain untuk kecantikan air putih juga sangat bermanfaat untuk kesehatan.


Nah ladies mudah bukan untuk merawat wajah, sekarang ladies cukup mengaplikasikan tips tersebut agar wajah mu selalu terawat.


LihatTutupKomentar